![]() |
Petugas ketika berada di Indomart |
Kapolsek Yosowilangun, AKP Hariyanto, SH., MH., melalui Kanit Reskrim, Bripka M. Adi Susilo, SH menuturkan, siang itu korban bersama seorang temannya datang dari Jember untuk melakukan servis AC di Indomart Desa Munder.
Setiba di sana, korban bersama temannya terus berkoordinasi dengan karyawan Indomart dan tak lama kemudian keduanya naik ke atas plafon menemukan ada kabel yang rusak.

Lalu korban menyuruh temannya turun untuk mengambil barang. Saat temannya itu naik lagi, korban ditemukan sudah meninggal dunia. "Dugaan tersengat aliran listrik," ucapnya.
Saat ditanya apakah mayat korban akan dilakukan Otopsi Kanit Reskrim mengatakan untuk melakukan otopsi harus ada persetujuan dari pihak keluarganya.
"Sambil menunggu kedatangan keluarganya, mayat korban diamankan di kamar mayat RSUD dr. Haryoto Lumajang," tegasnya.(cho)