![]() |
Pembinaan prokes kepada penyuluh agama. (*) |
Lumajang, Motim - Untuk menekan penyebaran Covid-19 di Lumajang, pihak Polres Lumajang terus melakukan upaya. Salahsatunya dengan memberikan pembinaan protokol kesehatan (prokes) pada semua lapisan.
Kali ini Polres Lumajang melalui Sat Binmas bekerjasama dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lumajang, memberikan pembinaan tentang prokes kepada penyuluh agama.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kelurahan Jogoyudan Kecamatan Lumajang, Senin (15/2/2021). Semua penyuluh agama di se-Kecamatan Lumajang pun mengikuti kegiatan itu
Lanjutnya, kegiatan ini juga dihadiri Ketua NU Lumajang KH. M. Mas’ud, Kasi Bima Kemenag Sudihartono, Kepala KUA Lumajang, Camat, dan juga majelis taklim Kecamatan Lumajang.
“Kita harapkan, melalui kegiatan ini, seluruh lapisan masyarakat bisa mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan. Sehingga penyebaran Covid-19 di Lumajang khususnya bisa ditekan,” pungkasnya. (fit)